Profil Perusahaan

Kami Dinar Pusaka yang memiliki motto “ Maju Bersama Anda”.

Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Dinar Pusaka yang telah berusia hampir 33 tahun, didirikan tanggal 11 Juli 1989, berdasarkan akta pendirian Perseroan Terbatas No. 88. Di hadapan Notaris Susanti, S.H, Notaris Surabaya, yang berkedudukan di Kecamatan Krian, Sidoarjo.

BPR Dinar pusaka memiliki berbagai produk pinjaman BPR, Tabungan, Deposito dan berbagai payment point.

Kantor Pusat Operasional dan Cabang

Pada tahun 1995, Kantor BPR Dinar Pusaka dipindahkan dari Kec. Krian ke Kec. Taman –Sidoarjo, yang sampai sekarang dikenal dengan Kantor Pusat Operasional Dinar Pusaka.

Dengan adanya perkembangan yang pesat, Komisaris dan Direksi memutuskan untuk membuka cabang pertama Dinar Pusaka di Surabaya pada tanggal 31 Mei 2006, terletak di Jl. Demak 72.

Cabang ke-2 (dua) kami yang terletak di Gresik, dibuka dua tahun kemudian, tepatnya tanggal 15 Febuari 2008.

Pada tahun 2011, PT. BPR Dinar Pusaka membuka cabangnya yang ke-3 (tiga) di Lamongan tanggal 08 Juni 2011. Untuk mempermudah jangkauannya dan memfasilitasi nasabah kami lebih lagi, maka dibukalah Kantor Kas Babat yang berjarak 29,7 km dari kantor Cabang Lamongan.

Dengan adanya perkembangan yang baik dan menjanjikan, kedepannya PT. BPR Dinar Pusaka akan terus membuka cabang cabangnya yang strategis. DINAR PUSAKA Maju Bersama Anda.

WeCreativez WhatsApp Support
Tim Layanan Pelanggan kami siap melayani anda. Silahkan ajukan pertanyaan anda.
👋 Selamat Datang di Website PT. BPR Dinar Pusaka, Ada yang bisa kami bantu?